Cantiknya Bisnis Toko Kosmetik

Mempunyai penampilan rapi, bersih, mulus, dan cantik agar selalu terlihat menarik merupkan sifat kodrat yang dimiliki oleh kaum perempuan. Hal ini telah menjadi gaya hidup dan penampilan yang tidak boleh diabaikan oleh mereka. Oleh karena itu, menyediakan berbagai kebutuhan untuk menunjang kecantikan bagi kaum perempuan akan menjadi peluang usaha yang menarik. Salah satunya adalah dengan membuka usaha toko kosmetik beserta perlengkapannya.
Peluang usaha toko kosmetik sangat menjanjikan karena memiliki pangsa pasar yang cukup luas, mulai dari remaja, dewasa, hingga ibu-ibu. Produk-produk kecantikan seperti bedak, lotion, pelembab, lipstik tentunya akan diperlukan dan dibutuhkan mereka disetiap harinya. Selamat persedian produk di toko kosmetik Anda lengkap, tentunya konsumen akan selalu berbelanja ke tempat Anda.

Memulai Usaha

  • Mencari distributor produk-produk kecantikan untuk memasok ke toko kosmetik Anda.
  • Memilih lokasi usaha yang strategis, seperti di ruko-ruko perumahan atau pusat perbelanjaan.
  • Menyiapkan promosi untuk mengenalkan bisnis toko kosmetik Anda kepada masyarakat.

Hambatan Usaha

  • Tidak lancarnya distribusi barang sehingga konsumen membeli di toko lain.
  • Adanya kompetitor yang bergerak di bidang yang sama.
  • Munculnya isu barang kosmetik berbahaya dan ilegal.

Strategi Usaha

Beberapa strategi usaha yang dapat Anda lakukan adalah :
  • Menjaga kualitas produk barang kosmetik agar terhindar dari produk kosmetik palsu.
  • Memberikan potongan harga untuk pembelian diatas jumlah nominal tertentu, misalnya setiap pembelian Rp200.000,00 mendapatkan potongan diskon 10%.
  • Bersikap ramah terhadap konsumen.
  • Berpenampilan bersih, rapi, dan cantik agar memberikan contoh bahwa berpenampilan cantik akan menjadi lebih menarik.
  • Melakukan penjualan secara online.

Simulasi Usaha

Modal awal

Peralatan

Etalase 2 unit Rp 3.000.000,00
Rak lemari kayu Rp 1.000.000,00
Kursi plastik Rp 150.000,00
Cermin duduk ukuran kecil Rp 30.000,00
Jumlah Rp 4.180.000,00
Peralatan mengalami penyusutan selama 4 tahun dan memiliki nilai residu sebesar Rp1.000,00 dengan menggunakan metode penyusutan garis lurus. Biaya penyusutan per tahun = (Rp4.180.000,00 - Rp1.000,00) / 4 = Rp1.044.750,00 per tahun atau sama dengan Rp87.062,00 per bulan.

Perlengkapan

Belanja barang dagangan awal Rp 2.500.000,00
Spanduk promosi Rp 150.000,00
Kalkulator Rp 75.000,00
Kantong plastik Rp 100.000,00
Alat tulis Rp 50.000,00
Jumlah Rp 2.875.000,00

Perhitungan Laba/(Rugi)

Pendapatan

Rp200.000,00 x 30 hari Rp 6.000.000,00

Biaya-biaya

Sewa tempat Rp 500.000,00
Listrik Rp 150.000,00
Harga pokok barang Rp 2.500.000,00
Gaji pegawai Rp 750.000,00
Telepon Rp 100.000,00
Biaya perlengkapan Rp 375.000,00
Biaya penyusutan perlengkapan Rp 87.062,00
Jumlah biaya Rp 4.462.062,00
Laba bersih Rp 1.537.938,00